Hari Anti Narkoba Internasional


UU Narkotika pasal 1 ayat 1 menyatakan bahwa narkotika merupakan zat buatan atau pun yang berasal dari tanaman yang memberikan efek halusinasi, menurunnya kesadaran, serta menyebabkan kecanduan.

Bahaya dan Dampak Narkoba pada Hidup dan Kesehatan
1. Dehidrasi
2. Halusinasi
3. Menurunkan kesadaran sampai hilang ingatan
4. Terganggunya Saraf Utama
5. Gangguan kualitas hidup
6. Kematian

Ciri-ciri orang yang kecanduan narkoba:
1. Pecandu merasa tidak membutuhkan obat-obatan lain untuk pemulihan.
2. Saat lepas dari narkoba, muncul rasa depresi, pusing, keringat dingin, kebingungan, nyeri perut, hingga badan bergetar.
3. Tidak bisa lepas dari narkoba saat pecandu sudah membuat banyak masalah kepada teman, keluarga, dan sekitarnya.
4. Sulit konsentrasi saat melakukan aktivitas sehari-hari.
5. Kehilangan minat untuk melakukan hobi yang disukai sebelumnya.
6. Berisiko untuk melakukan kegiatan berbahaya, seperti menyetir dalam keadaan tidak sadar. 
7. Kondisi fisik tubuh lemah dan tak terkendali, mata terbuka, bau mulut, sering mimisan, hingga tubuh terlalu kurus atau gemuk. 
8. Sering cemas.

Upaya pencegahan terhadap penyebaran narkoba yang dapat dilakukan yaitu:
1. Melakukan kerjasama dengan pihak yang berwenang untuk melakukan penyuluhan tentang bahaya narkoba atau melakukan razia dadakan secara rutin,
2. Melakukan program pembinaan dengan tujuan meningkatkan peranan dan kegiatan masyarakat agar kelompok masyarakat lebih sejahtera dan tidak berpikir untuk memperoleh kebahagiaan dengan menggunakan narkoba.
3. Melakukan program kuratif yaitu program pemulihan atau pengobatan untuk menyembuhkan ketergantungan pemakai narkoba.
4. Melakukan program represif yang ditujukan untuk menindak para produsen, bandar, pengedar dan pemakai narkoba secara hukum dengan mengawasi dan mengendalikan produksi ataupun distribusi narkoba

Pemakaian zat-zat narkotika hanya diperbolehkan untuk kepentingan medis sesuai dengan pengawasan dokter dan juga untuk keperluan penelitian. Selebihnya, obat-obatan tersebut tidak memberikan dampak positif bagi tubuh. Yang ada, kualitas hidup menjadi terganggu, relasi dengan keluarga kacau, kesehatan menurun, dan yang paling buruk adalah menyebabkan kematian. Karena itu, jangan coba-coba memakai barang berbahaya tersebut karena resikonya sangat tinggi bagi hidup dan kesehatan.



 

Komentar

Postingan populer dari blog ini