DOKUMENTASI KEGIATAN MANAGEMENT DESIGN COMPETITION 2022

 


Himpunan Mahasiswa Manajemen FEB-Unpak telah menyelenggarakan kegiatan Management Design Graphic Competition atau biasa disingkat menjadi MANDAGO, dengan mengusung tema “Mengeksplorasi dan Mengasah Skill Mahasiswa Manajemen FEB-Unpak dalam Bidang Desain Grafis di Era Digital”. Kegiatan ini terbuka untuk seluruh mahasiswa Manajemen FEB-Unpak dan terselenggara pada tanggal 5 Oktober 2022 di Ruang Seminar Gedung Akuntansi FEB-Unpak.

Desain grafis merupakan salah satu inovasi di dunia bisnis era digital, ilmu desain grafis ini dapat membantu mahasiswa khususnya di jurusan manajemen untuk mendirikan bisnis mereka, karena desain grafis ini adalah awal modal mereka untuk memulai bisnis di era digital sekarang ini.

Bentuk kegiatan MANDAGO ini yaitu Talkshow, pada kegiatan ini mahasiswa diberi pengenalan mengenai peran desain grafis dalam dunia bisnis melalui pemaparan materi mengenai “Pengaruh Revolusi Desain Grafis dalam Digital Marketing”, serta sebagai ajang motivasi mahasiswa yang ingin membangun dan mengembangkan kemampuan desain grafis dengan prospek kerja yang cerah dan terbuka lebar di era bisnis digital ini.

Dengan terselenggarakannya kegiatan MANDAGO, diharapkan mampu menjadi sarana penyaluran kreativitas dan saran mengekspresikan potensi mahasiswa Manajemen FEB-Unpak melalui desain grafis.


Mari salurkan kretivitas melalui desain grafis di dunia bisnis era digital🙌

Komentar

Postingan populer dari blog ini