PELATIHAN KETIGA MENGENAI KEUANGAN DAN SOSIAL MEDIA GUNA KEMAJUAN PEMASARAN UMKM DI DESA SUKAMAKMUR YANG DISELENGGARAKAN WIRA DESA UNPAK
Bogor, 07.10.2021 - Wira Desa Universitas Pakuan mengadakan pelatihan mengenai keuangan dan media sosial untuk UMKM sepatu sendal, desa sukamakmur. Pelatihan Digital Marketing ini menyasar pada UMKM agar mampu memanfaatkan perangkat digital dalam melakukan pemasaran.
Pelatihan ini merupakan cara yang akan mempercepat peningkatan jumlah UMKM untuk bisa memanfaatkan jalur digital dalam memasarkan produk mereka dan meningkatkan produktivitas UMKM serta meningkatkan penjualan produk lokal Indonesia di kancah pasar global.
Pelatihan ini juga dirancang agar UMKM mampu memahami seluruh materi secara komprehensif sehingga mampu mengimplementasikan materi yang di dapatnya secra langsung.
Dalam hal ini Wira Desa Universitas Pakuan menggembleng UMKM untuk dapat lebih maju lagi dalam pemasaran secara digital dan juga dapat memahami segi pemasaran digital di era Industri 4.0.
Dimana hal ini sama dengan yang disampaikan oleh pematri yaitu Fredy Andria, S.Tp., M.M. dimana beliau menyebutkan bawasannya UMKM Desa harus bisa lebih maju lagi dalam pemasaran yaitu dengan menggunakan metode pemasaran secara digital.
Komentar
Posting Komentar