EDISI JULI - Cara Mudah Menjaga Kesehatan Selama PPKM

 

Ketika kita banyak menghabiskan waktu dirumah, tentu tidak kalah penting untuk selalu menjaga kesehatan tubuh selama PPKM. Supaya tubuh bisa tetap sehat dan terjaga dari beberapa resiko terserang penyakit, berikut ini beberapa tips untuk menjaga kesehatan selama masa PPKM.

Berpikir positif

Berpikir positif dan diimbangi dengan ibadah secara teratur dapat membantu tubuh anda menjadi lebih fresh. Pikiran yang positif dan tidak was-was akan memberikan energi yang sangat baik untuk tubuh anda. Maka dari itu hindari berpikir negatif dan was-was tentang banyaknya isu mengenai pandemi saat ini.

Olahraga ringan (rutin)

Melakukan gerakan-gerakan ringan akan sangat memberikan efek positif pada anggota badan, selain itu dengan melakukan gerakan-gerakan ringan aliran darah juga bisa lebih lancar dan tubuh akan terasa ringan dan segar kembali.

Istirahat cukup

Memberikan waktu istirahat yang cukup dan berkualitas untuk tubuh dapat memberikan kesempatan tubuh memperbaiki sel-sel tubuh, sehingga dengan waktu istirahat yang cukup tubuh akan terasa segar dan lebih bertenaga.

Atur pola makan secara teratur

Mengatur pola makan akan menjadikan pencernaan dalam tubuh lebih sehat, selain itu penyerapan karbohidrat menjadi lebih teratur sehingga bisa membantu memaksimalkan metabolisme dalam tubuh.

Cukupi asupan nutrisi

Asupan nutrisi yang baik sangat dibutuhkan oleh tubuh untuk memenuhi kebutuhan energi, caranya, anda bisa mendapatkan mengkonsumsi berbagai jenis makanan seperti sayuran hijau, buah-buahan dan biji-bijian.


Sumber : mamaco

Komentar

Postingan populer dari blog ini